Kunjungan Kedua Menyambut Kedatangan Adik Rizaidan
Oleh : TRIE PUTRI DEWANTY TAWAINELLA | Pada : 09 Juni 2023 | Dilihat Sebanyak 28 Kali
Pada tanggal 30 april 2023, Ibu Nurjannah menghubungi saya dan bertanya bahwa ia sudah mengeluarkan air berlendir tetapi saat itu ia masih ragu apakah itu adalah air ketuban atau tidak sehingga saya mengarahkan ibu nurjannah untuk pergi melakukan pemeriksaan saat sampai ke puskesmas ibu nurjannah di arahkan menuju ke rumah sakit labuang baji oleh pihak puskesmas untuk mengecek kondisi ibu nurjannah yang pada saat itu sudah memasuki waktu melahirkannya, pada saat ibu nurjannah di rumah sakit saya terus berkomunikasi dengan beliau dan menyampaikan bahwa ingin mengnujungi beliau besok setelah kelahiran bayinya.
Pada tanggal 1 Mei 2023, merupakan kujungan kedua saya dengan ibu Nurjannah yang saat itu saya mengunjunginya di Rumah Sakit Labuang Baji karena pada tanggal 30 April 2023 telah lahir anak ke-2 ibu nurjannah yang Bernama Muhammad Rizaidan Fathariano, saat itu saya bertanya mengenai proses persalinan ibu nurjannah dan ia mengatakan pada persalinan kali ini ia mendapatkan lebih banyak jahitan dari pada saat melahirkan anak pertamanya.
Setelah berbincang-bincang dengan ibu nurjannah di rumah sakit saya menyampaikan kepada ibu nurjannah untuk tetap memberikan ASI eksklusif kepada anaknya dan menjelaskan mengenai waktu vaksinasinya. tidak lupa sayapun meminta foto dengan ibu nurjannah dan adik bayi yang saat itu masih berusia 1 hari. Dan saya pun pamit kepada ibu nurjannah lalu di antar oleh adik dan ibunya keluar kamar