Kunjungan pertama dalam program 1000HPK ke rumah Ibu Putri
Oleh : MUHAMMAD MARIO PUNALA PUTRA N | Pada : 22 Mei 2023 | Dilihat Sebanyak 36 Kali

pada bulan april, Saya bersama teman teman datang ke puskesmas ketemu bidan untuk meminta data ibu hamil serta alamatnya, setelah itu kami menunggu dari bidan terkait ibu hamil tersebut. saat sudah di infokan dari bidannya terkait bumil, kami datang ke puskesmas kembali untuk mengambil data data terkait ibu hamil, kemudian kami berpamitan dengan ibu bidan.
pada tanggal 10 mei, saya menghubungi ibu untuk meminta kesediaan kunjungan saya dan akhirnya beliau bersedia namun beliau tidak bisa dikunjungi saat itu beliau sedang konsultasi di RS karena beliau habis lahiran secara sesar. pada besok harinya saya menyakan kembali dan beliau bersedia dikunjungi hari ini. Saya meminta alamatnya namun beliau mengirimkan lokasi rumah, saat saya pergi mengunjungi rumah beliau, ternyata lokasinya tidak jauh dari rumah. saat jalan masuk, saya sempat kebingungan karena rumahnya berada di sekitaran lorong dan saya terus berkomunikasi terkait alamat ibu, akhirnya saya sudah dapat rumah ibu. ketika sampai, saya mengobservasi sekitaran rumahnya dan sekelilinganya. ketika saya melihat rumahnya, rumahnya itu cukup baik untuk ditinggali serta mempunyai rumah yang bersih. saya disambut baik dengan ibu dan ibu menyajikan jamuan kecil. saya menjelaskan terkait tujuan kedatangan saya, saya menjelaskan serta memberi pemahaman terkait program 1000HPK ini, dan menanyakan kondisi terkait anaknya. kemudian mencari tahu terkait saat pada masa kehamilan dan perkembangan anaknya, serta mengedukasi terkait pola makan dan kebersihan anaknya. setelah bercerita, sayapun meminta izin dokumentasi a saya dan ibu putri, kemudian saya berpamitan