Kelahiran putra kedua ibu Bellina, Rafindra Enzo V
Oleh : ANDI NUZUL RESKI QAMARIA | Pada : 29 April 2023 | Dilihat Sebanyak 125 Kali

Pada Kamis, 27 April 2023, sekitar pukul 03.00 WITA, Enzo, putra kedua dari Ibu Bellina, lahir ke dunia. Saya merasakan momen yang mengharukan ketika melihat Ibu Bellina memberikan ASI kepada Enzo setelah melewati proses panjang untuk dapat menggendong buah hatinya. Enzo dilahirkan melalui operasi caesar dengan berat 3,1 kg dan panjang 48 cm. Operasi tersebut dilakukan setelah dilakukan induksi persalinan sebanyak empat kali dan tidak terjadi kontraksi. Namun, kami bersyukur karena Enzo bisa lahir dengan selamat dan sehat.
Sebelum kelahiran Enzo, saya sempat melakukan kunjungan kedua pada tanggal 3 April 2023. Saat itu, bu Bellina baru saja mengalami kecelakaan yang berdampak pada gerakan janin yang berkurang. Namun, setelah mendapatkan perawatan, Alhamdulillah kondisi ibu dan janinnya berangsur membaik.
Setelah kunjungan kedua, saya hanya berkomunikasi dengan ibu Bellina melalui aplikasi WhatsApp. Ibu Bellina dan keluarga tidak banyak keluhan selain belum ada tanda-tanda persalinan yang mendekati tanggal prediksi kelahiran anak keduanya. Ibu Bellina telah berkonsultasi dengan dokter di RS Cahaya Medika dan bersedia melakukan induksi persalinan jika setelah 40 minggu tidak kunjung ada tanda-tanda persalinan seperti kontraksi.
Setelah operasi dan proses pemulihan selesai, ibu Bellina sudah masuk kamar dan saya bersama teman datang untuk menjenguknya. Kami disambut dengan hangat oleh ibu Bellina dan keluarga, termasuk oma dan Devano. Kami membahas banyak hal, seperti proses dan kendala selama persalinan, rencana ke depan mulai dari pemberian ASI eksklusif hingga rencana KB, serta masalah cemburu Devano terhadap kehadiran adiknya.
Setelah beberapa jam berkunjung, kami pun pamit pulang pada ibu bellina, Oma, devano, dan baby Enzo.