Kunjungan Ke Empat Di Rumah Ibu Sudarna
Oleh : ANDI INDAH SARI | Pada : 27 Mei 2021 | Dilihat Sebanyak 69 Kali

Bismillah, Assalamualaikum Wr. Wb.
Tepat pada tanggal 22 Mei 2021, saya kembali melakukan kunjungan rutin ke rumah Ibu Sudarna. Kunjungan ini merupakan kunjungan ke empat saya selama menjadi kaka asuh/kaka pendamping dari Ibu Sudarna. Pada kunjungan kali ini, saya melakukan tanya jawab singkat kepada Ibu Sudarna mengenai perkembangan bayinya yaitu Ahmad Rifaldi yang sudah menginjak usia 1 bulan 3 minggu 4 hari tersebut. Dan dari hasil tanya jawab tersebut alhamdulillah pertumbuhan dan perkembangan adek Rifaldi sangat baik dan sesuai dengan usianya. Selain itu, saya juga turut megecek kembali buku KIA dari Ibu Sudarna untuk melihat hasil vaksinasi dari bayinya, yang alhamdulillah bayinya juga sudah memperoleh vaksinasi yang sesuai yaitu vaksin BCG dan Polio tetes 1 yang dilakukan di Puskesmas Lapai pada tanggal 5 Mei 2021. Sementara untuk keluhan lain yang dirasakan tidak ada baik itu dari Ibu Sudarna maupun bayinya.
Sekian_
Wassalamualaikum Wr. Wb.