Kunjungan Pertama ke Rumah Ibu Muzdhalifa

Oleh : GABRIELA | Pada : 16 April 2021 | Dilihat Sebanyak 103 Kali

Setelah mengurus izin pendampingan ibu hamil dengan kepala PKM Andalas, saya dan beberapa teman lainnya disuruh kembali berkunjung ke puskesmas pada hari senin-selasa sesuai dengan jadwal pemeriksaan ANC di sana. Pada hari Senin, tanggal 1 Maret 2021, kami pun menunggu di sana, namun sayangnya ibu hamil yang datang dan memenuhi kriteria kami sangat sedikit. Oleh karena itu, atas izin dari koordinator bidan disana, kami diizinkan untuk mengunjungi rumah ibu hamil secara mandiri. Adapun data dari ibu hamil kami peroleh dari bagian administrasi ANC di puskesmas tersebut. 

Saat kunjungan ke rumah ibu hamil, Ibu Muzdhalifa, beliau sedang tidak ada dirumah. Saya disambut dengan hangat oleh kedua orang tua beliau dan mereka memberikan nomor telepon ibu Muzdhalifa kepada saya. Setelah itu saya pun segera menghubungi nomor tersebut dan beliau bersedia saya untuk saya dampingi pada program 1000 hari kehidupan ini. Kemudian saya membuat janji dengan beliau untuk bertemu langsung.

Pada Kamis, 4 Maret 2021, kami pun bertemu. Ibu Muzdhalifa menyambut saya dengan baik, beliau sangat antusias mengikuti program ini, terutama semenjak masa pandemi, ibu Muzdhalifa merasa takut sehingga jarang mengecek kandungannya ke puskesmas dan juga menurut beliau, pihak puskesmas hanya melakukan pemeriksaan terbatas agar mencegah terjadinya penyebaran virus. Kehamilan ini merupakan kehamilan kedua bagi ibu Muzdhalifa dan akan menjadi putra kedua mereka. Dia tinggal bersama kedua orangtuanya, suami, anak. Seluruh keluarga sangat menantikan si kecil ini lahir.



Leave A Reply