Kunjungan Pertama di Jumat Cerah ^^~

Oleh : REZKIANI | Pada : 19 Maret 2021 | Dilihat Sebanyak 99 Kali

Setelah penantian panjang akhirnya saya bisa menulis artikel ini disini :) Perkenalkan perempuan disamping saya adalah Ibu Roswita. Singkat cerita kami berkenalan saat program P2KD periode 2021 ini berjalan. Karena terhalang oleh proses administrasi dan lain hal, baru hari ini saya bisa melakukan kunjungan pertama ke rumah beliau. Beliau sangat ramah dan terkesan friendly kepada saya. Saya sedikit dibuat terkejut saat beliau mengatakan kalau ia baru saja melahirkan anak ketiganya dua minggu yang lalu. Saya merasa tidak enak hati pada beliau karena tidak mengetahuinya namun beliau mengatakan tidak apa-apa karena ia tahu kesibukan saya sebagai mahasiswa kedokteran dengan jadwal yang cukup padat. Ibu Roswita bahkan menceritakan momen-momen bahagianya saat menanti kelahiran sang buah hati kala itu. She's a woman who deserves all the happines from her beloved family.



Leave A Reply