Bumil Lost Contact
Oleh : GABRIELA | Pada : 03 Mei 2020 | Dilihat Sebanyak 111 Kali
Pada tanggal 25 Mei 2019, kelompok kami yang diwakili oleh kak fikar melakukan kunjungan pertama ke bumil yang bernama ibu Nur Farida di YPKKG Blok K14 paccerakkang, serta sudah meminta kontak beliau untuk bisa kami hubungi untuk pemantauan. Pada akhir tahun 2019, saya menghubungi kontak beliau melalui sms dan telepon, tapi nomornya tidak aktif, mungkin hp beliau sedang ada kendala. Kemudian, pada awal tahun 2020, saya kembali menghubunginya, tapi tetap tidak aktif.
Pada tanggal 14 Maret 2020, saya pun bersama kak widya wahab dan luqyana tiwi memutuskan untuk langsung ke rumahnya tanpa perlu mengabari beliau. Saat tiba di depan rumahnya, kami kaget karena tidak ada siapapun lagi di dalam rumahnya. Kami pun kembali ke puskesmas paccerakkang dan menanyakan apakah ada informasi terkait dengan ibu ini. Pihak puskesmas pun mengatakan tidak ada informasi terbaru soal beliau dan sudah lama ia tidak datang ke puskesmas. Pada hari yang sama, kami pun meminta bumil baru untuk dilakukan pemantauan. Namun pihak pkm tidak bisa mengantar kami di hari itu jg dan meminta kami untuk datang minggu depan.