【Nidia】Kunjungan ke 8
Oleh : NIDIA NAKAMICHI IBRAHIM | Pada : 20 Juni 2025 | Dilihat Sebanyak 0 Kali

Pada hari Selasa, 13 Mei 2025, saya, Nidia Nakamichi, bersama dua rekan kelompok saya kembali mengunjungi ibu Henny.
Dalam kunjungan kali ini, kami menanyakan kepada ibu Henny apakah Brian pernah mengalami sakit. Ibu Henny bercerita bahwa Brian pernah mengalami demam satu kali setelah mendapatkan imunisasi. Kami menjelaskan bahwa kondisi tersebut merupakan hal yang normal sebagai respons tubuh terhadap vaksinasi.
Kami juga menyarankan ibu Henny untuk rutin memeriksa jadwal imunisasi Brian melalui buku KIA, agar pemberian vaksin dapat dilakukan tepat waktu.
Selain itu, kami memberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kebersihan rumah, karena lingkungan yang bersih sangat penting bagi tumbuh kembang anak agar tetap sehat.
Ibu Henny juga bercerita bahwa Brian sering bermain bersama kedua kakaknya, dan mereka tampak sangat menyayangi adiknya.
Kami turut mengingatkan bahwa Brian perlu diberikan stimulasi perkembangan sesuai usianya, agar kemampuan motorik dan kognitifnya berkembang secara optimal.
Kami sangat bersyukur melihat Brian tumbuh dikelilingi oleh kasih sayang, dan kami selalu mendoakan agar ibu Henny, Brian, dan seluruh keluarga senantiasa diberikan kesehatan dan kebahagiaan.