KUNJUNGAN PERTAMA
Oleh : IMELDA WIDANATA | Pada : 31 Mei 2019 | Dilihat Sebanyak 167 Kali

Jumat, 24 Mei 2019 adalah waktu kunjungan pertama kali ke ibu hamil yang telah ditentukan untuk kelompok saya. Ibu hamil yang awalnya diberikan untuk kelompok saya bernama Ibu Reskyani, tapi ketika menghubungi beliau, ternyata beliau sudah pindah rumah ke daerah Gowa sehingga Ibu Bidan Puskesmas Ballaparang mengganti ibu hamil kelompok saya menjadi Ibu Muliyana. Kunjungan pertama ke Ibu Muliyana, saya bersama teman kelompok saya ditemani oleh Ibu Bidan Puskesmas mengunjungi Ibu Muliyana di rumah beliau, di jalan Sungai Saddang Baru Lr. Mukmin 2 No.12.
Pertama kami berkenalan dengan Ibu Muliyana beserta suami yang bernama Bapak Muh.Saleh dan anak pertama Ibu Muliyana yang bernama Nabilah, setelah berkenalan kami menjelaskan mengenai program P2KD, tujuan, manfaat, dan berbagai hal mengenai P2KD dan meminta persetujuan Ibu Muliyana dan suami untuk mengikuti program P2KD dengan menandatangani form persetujuan yang telah dipersiapkan. Setelah menyetujui program ini, saya mulai melakukan tanya jawab dengan Ibu Muliyana sesuai dengan form yang akan diisi, mulai dari biodata Ibu Muliyana sampai riwayat persalinan sebelumnya dan kondisi kesehatan Ibu Muliyana sekarang serta riwayat penyakit terdahulu dan riwayat penyakit keluarga, semua pertanyaan dijawab dengan baik oleh Ibu Muliyana. Setelah menyelesaikan tanya jawab, saya dan teman kelompok saya berfoto bersama dengan Ibu Muliyana dan Ibu Bidan dan meminta tanda tangan kembali dari Ibu Muliyana dan Ibu Bidan sebagai bukti bahwa telah melakukan kunjungan pertama. Saya juga memberikan nomor hp saya kepada Ibu Muliyana agar jika ada hal yang ingin ditanyakan, ada keluhan, Ibu Muliyana bisa menghubungi dan menanyakan kepada saya secara langsung. Setelah berbincang-bincang sebentar, saya bersama teman kelompok dan Ibu Bidan berpamitan dengan Ibu Muliyana, Bapak Muh.Saleh, dan Nabilah, saya tak luma menyampaikan bahwa akan ada kunjungan selanjutnya kembali ke Ibu Muliyana hingga anak Ibu Muliyana berusia 2 tahun.
Kunjungan pertama ini benar-benar pengalaman pertama saya dan semoga ke depannya saya bisa mendampingi Ibu Muliyana selama kehamilan, persalinan hingga anak Ibu Muliyana berusia 2 tahun dan dapat membantu mengontrol kondisi kesehatan baik Ibu Muliyana dan anak Ibu Muliyana agar bisa bertumbuh dan berkembang dengan baik.